February 14, 2013

Pengganti Port 25 Outlook untuk Telkom Speedy


 Sehubungan dengan maraknya virus dan spam belakangan ini melalui jaringan TELKOM, maka pihak TELKOM melakukan penutupan PORT SMTP (PORT 25/TCP). PORT SMTP ini adalah PORT yang berfungsi mengatur jalur email.
Pihak TELKOM memindahkan fungsi PORT SMTP ini ke PORT lain yaitu PORT MSA (PORT 587/TCP) agar proses pengiriman email tetap berjalan sebagaimana mestinya. Untuk itu, kami beritahukan kepada setiap pelanggan yang menggunakan desktop email client seperti Thunderbird, Outlook dsb serta menggunakan jasa Telkom Speedy sebagai ISP untuk memeriksa kembali aturan SMTP port Anda.
Jika SMTP port Anda berada di Port 25 , segera ubah menjadi port 26 dengan metoda STARTTLS atau ubah menjadi port 465 dengan metoda SSL/TLS (disarankan). Sementara untuk Mail Server sendiri tidak ada yang perlu diubah, bisa tetap pada default valuemail.domain.tld

Cara setting email client :

1) Setting Port Outlook 2007
Masuk ke Tools - Account Setting - (pilih mail account) Change 
ubah Outgoing Mail Server menjadi "smtp.telkom.net"
kemudian tekan tombol More Setting - Advance ubah port outgoing menjadi 587
pastikan encryp connection nya "none"
 
2) Microsoft Outlook 2003
Buka Ms Outlook
Klik menu Tools, dan pilih E-mail Accounts
Pilih E-mail | view or change existing e-mail accounts, klik Next
Tentukan e-mail account dan klik Change
Pada menu Internet E-mail Settings (POP3), klik More Settings
Pilih TAB Advanced, ubah port Outgoing server (SMTP) ke port 587
Klik OK, klik Next, lalu Finish
Selesai

3) Outlook Express 2003
Buka OE
Klik menu Tools, pilih Accounts
Klik TAB Mail, pilih account dan klik Properties.
Klik TAB Advanced, edit Server Port Number. Pada Outgoing mail (SMTP) ubah port menjadi 587, klik OK, pada Internet Account klik Close
Selesai

4) Thunderbird
Buka Thunderbird
Pilih menu Tools | klik Account Settings
Pilih menu Outgoing Server (SMTP), klik Edit
Pada setting SMTP Server, ganti port menjadi 587. Klik OK
Klik sekali lagi, dan selesai.

5) Eudora (versi 6.2)
Pilih menu Tools > Options ..
Pilih icon “Getting Started” untuk tampilan setting global (bisa juga di icon “Checking Mail” dan “Sending Mail”).
Setting SMTP Server (Outgoing) : smtp.telkom.net.
Untuk Mail Server (incoming) : tidak ada perubahan
Buka folder system Eudora di … > Qualcomm > Eudora > extrastuff.
Temukan file “esoteric.epi”,
Kemudian pindahkan ke folder … > Qualcomm > Eudora >
Pilih menu Tools > Options .. Akan muncul icon “Port” pada Options.
Klik icon “Port” kemudian ubah setingan SMTP Port (25) : 587
Selesai

6) Eudora (versi 7)
Pilih menu Tools > Options ..
Pilih icon “Getting Started” untuk tampilan setting global (bisa juga di icon “Checking Mail” dan “Sending Mail”).
Setting SMTP Server (Outgoing) : smtp.telkom.net.
Untuk Mail Server (incoming) : tidak ada perubahan
Klik icon “Sending Mail” kemudian check “Use submission port (587)”
Selesai


8 comments :

  1. ngak bisa juga, port sudah saya ganti ke 26, 465, dan 587 tetep ngak bisa kirim email. komputer juga ngak kena virus. mohon bantuannya gan.

    ReplyDelete
    Replies
    1. coba sesuaikan SMTP Server (Outgoing)nya gan..ente pake provider apa ? liat SMTP Server (Outgoing) provider yg agan pake di Informasi List Setting SMTP ISP di Indonesia..

      Delete
    2. ini kalo kita send ke pengguna isp selain telkom masuk spam ya gan?

      Delete
    3. Enggan juga sih gan..setau ane klo domain pengirimnya baik-baik aja seharusnya bisa masuk normal (tidak masuk spam).

      Delete
  2. Thanks Bro
    sebelum nya di kantor pakai 2 koneksi jaringan. firstmedia & indihome . kalau mau kirim email outlook mesti pindah ke firstmedia dulu baru bisa dikirim.sekarang udah bisa 2" nya.
    THanks

    ReplyDelete
  3. work gan, di bagian options nya, ada tab password2 gitu saya ga centang, terus sama securitynya saya pilih auto. terima kasih tutornya

    ReplyDelete
  4. Gan..ane butuh bantuannya nih.. ane pake Thunderbird..udah ane ikutin langkah2 di atas tapi sampe detik ini masih belum bisa kirim email.. please advise gan.. thanks

    ReplyDelete